Senin, 28 April 2014

PROPOSAL SKRIPSI



PROPOSAL SKRIPSI

APLIKASI GAME TRADISIONAL CATUR JAWA INDONESIA BERBASIS ANDROID


 
Ilham Galih Nugroho (16109579)


1.      Latar Belakang
Game merupakan sebuah permainan yang sangat menghibur bagi kita yang bosan atau jenuh akan kegiatan sehari-hari. Dalam sebuah game melibatkan stimulasi mental atau fisik, dan terkadang kedua-duanya. Game merupakan sesuatu hal yang dimainkan dengan suatu aturan tertentu yang biasa digunakan untuk tujuan kesenangan dan terkadang digunakan untuk tujuan pendidikan. Oleh karena itu perkembangan dunia Game sekarang ini sangatlah cepat baik itu dalam perangkat khusus buat game, komputer (PC), ataupun handphone (HP).
Membicarakan tentang teknologi mobile sekarang ini tentu amat menyenangkan. Ini karena perkembangan device mobile sangat cepat dan menarik. Salah satunya device android. Perkembangan Android yang cepat ini selain karena kecanggihanya juga karena Android merupakan system operasi mobile yang gratis dan open source atau kode sumbernya terbuka.
Android adalah system operasi linux untuk telpon seluler seperti telpon pintar dan  computer tablet. Sebagai aplikasi terbuka, Android adalah platform terbuka bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri yang bisa dipakai oleh bermacam piranti bergerak.
Permainan Catur Jawa merupakan permainan yang sederhana namun mengandalkan kecepatan pikiran untuk menemukan langkah-langkah taktis agar dapat mengalahkan lawan. Agar dapat memenangkan permainan, seorang pemain harus dapat membuat langkah-langkah sebanyak lima petak mendahului lawan berupa sebuah garis datar (horisontal), tegak (vertikal) atau miring tanpa terpotong langkah lawan. Permainan Catur Jawa menitik beratkan pada pencarian langkah yang paling sesuai agar pemain dapat memainkan permainan, sehingga Algoritma Genetik memiliki peran penting.
Seiring dengan perkembangan zaman banyak game tradisional mulai ditinggalkan dan tergantikan dengan game baru yang lebih menarik dan canggih. Dengan perlahan-lahan tergesernya game tradisional dengan game modern maka alat dari game tradisional juga sulit untuk di cari di toko permainan. Masyarakat pun kesulitan untuk bermain maupun mendapatkan peralatan game tradisional catur jawa.
Maka dari itu penulis ingin mengenalkan kembali game tradisional catur jawa dalam bentuk game mobile dengan menggunakan tampilan yang lebih menarik dan modern serta terdapat nilai tradisional asli Indonesia dibandingkan dengan game yang sudah ada yang  menampilkan permainan dalam bentuk fisik. Game mobile saat ini sedang digemari oleh masyarakat, karena dapat dimainkan dimana saja dan lebih mudah didapatkan. Akan tetapi, apa yang ditawarkan oleh  game disini adalah memperkenalkan konsep terhadap permainan tradisional catur jawa indonesia, kemampuan pemecahan masalah dalam permainan catur jawa,  dan partisipasi praktis. 
Berdasarkan alasan tersebut penulis berkeinginan untuk membangun sebuah sistem informasi berupa aplikasi mobile berbasis android. Oleh karena itu, judul yang akan diambil oleh penulis ialah “Aplikasi Game Tradisional Catur Jawa Indonesia Berbasis Android”.

2.      Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah disebutkan di atas, rumusan masalah dari penelitian ini adalah :
1.      Bagaimana membuat Game Catur Jawa pada Android ?
2.      Bagaimana menyajikan game yang interaktif dan tidak membosankan?

3.      Batasan Masalah
Pada pengerjaan skripsi ini digunakan batasan – batasan sebagai berikut:
a.       Levelisasi pada game catur jawa ini terdiri dari easy, medium, dan hard.
b.      Aplikasi game tradisional catur jawa ini adalah aplikasi berupa permainan yang terdiri dari 3x3 bidak yang dibatasi 2 dimensi.
c.       Permainan mode multiplayer menggunakan bluetooth dan wifi sebagai media koneksi hanya dapat dilakukan antara 2 (dua) pemain saja.
d.      Aplikasi ini dibuat untuk  lebih  mengenal permainan tradisional catur jawa . Manfaat yang didapat, pengguna dapat dengan mudah menggunakan aplikasi ini untuk memainkan permainan game catur jawa hanya dengan mengakses Smartphone yang sudah terintegrasi dengan sistem operasi berbasis Android tanpa harus membeli alat permainan game catur jawa.

4.      Tujuan
Tujuan dari pembuatan Game Catur Jawa adalah :
1.      Menghasilkan Game yang dapat dimainkan oleh semua kalangan.
2.      Menghasilkan Game sederhana yang dapat melatih kecerdasan, kelogikaan dan kreatifitas untuk mendapatkan strategi yang tepat.

5.      Kerangka Pemikiran
Kebutuhan user terhadap perkembangan dunia Game sekarang ini sangatlah cepat, bergantung pada perangkat-perangkat  yang digunakan seperti  perangkat khusus buat game, komputer (PC), ataupun handphone (HP). Contohnya adalah user ingin memainkan suatu game yang sederhana dan menarik dengan tujuan dapat dimainkan oleh semua kalangan dan user dapat lebih mengenal game tradisional catur jawa Indonesia serta sebagai bahan pembelajaran terhadap game tradisional catur jawa Indonesia.  
Selain itu, ketidak tahuan user akan game-game tradisional Indonesia seperti game tradisional catur jawa Indonesia membuat penulis merasa prihatin terhadap hal tersebut dikarenakan kurang pedulinya masyarakat terhadap hal – hal yang menjadi ciri khas tradisonal indonesia. Maka dari itu peneliti ingin mengenalkan kembali game tradisional catur jawa dengan menggunakan tampilan yang lebih menarik dan modern serta terdapat nilai tradisional asli Indonesia dibandingkan dengan game yang sudah ada yang tidak menampilkan nilai tradisional indonesia yaitu dalam bentuk game mobile. Game mobile saat ini sedang digemari oleh masyarakat, karena dapat dimainkan dimana saja dan lebih mudah didapatkan.
Dengan berkembangnya teknologi dalam bidang telekomunikasi, informasi seperti itu dengan mudah bisa didapatkan. Apalagi hal ini didukung dengan lahirnya perangkat pintar mobile yang berbasis android sebagai alat komunikasi.
Pada penelitian ini, penulis memilih sistem operasi Android sebagai tempat dimana aplikasi ini dikembangkan. Alasan pemilihan Android adalah karena sistem operasi ini sedang populer saat ini dan juga sistem operasi ini besifat Open Source yang memudahkan pengembangan dari aplikasi ini. Aplikasi ini dibuat dengan menggunakan software Eclipse 3.5. Sedangkan untuk bahasa pemrograman yang digunakan adalah Java. Dalam pembuatan aplikasi ini juga dibutuhkan software android SDK, ADT (Android Development tools), dan JDK 5 dan 6 atau versi terbarunya.

Gambar Kerangka pemikiran

6.      Metodologi Penelitian
Dalam perancangan perangkat lunak atau game kita harus mengetahui teori dasar dari Multimedia Grafis yang mencakup teori tentang pembuatan game.
1.      Tahap Identifikasi
Tahap identifikasi awal merupakan tahap pengumpulan informasi yang menggunakan metode SWDLC terdiri dari tiga tahap, yaitu perancangan, penyajian dan pengujian perangkat lunak untuk menentukan, mengidentifikasi dan merumuskan masalah meliputi:
a.       Identifikasi Masalah
Langkah awal dalam melakukan skripsi ini adalah mengidentifkasi apakah permasalahan yang terjadi sehingga nantinya dapat dipecahkan melalui penelitian yang dilakukan. Dalam hal ini, masalah yang harus diidentifikasi adalah bagaimana penerapan teknologi android 2.2 ke atas.
b.      Penetapan Tujuan Penelitian
Setelah perumusan permasalahan yang ingin diselesaikan, maka hal selanjutnya menetapkan adalah tujuan yang ingin dicapai dalam skripsi agar memiliki arah dan sasaran yang tepat nantinya.
2.      Analisis Kebutuhan
Pada aliran kerja ini, kegiatan utama yang dilakukan adalah melakukan pendefisinisian dengan mengenai domain permasalahan. Beberapa sub-kegiatan pada aliran kerja ini adalah:
a.       Memahami proses kerja.
b.      Membuat use case diagram.
c.       Membuat diagram alur.
d.      Kebutuhan system software.
3.      Analisis Sistem
Pada aliran kerja ini kegiatan utama yang dilakukan adalah melakukan penggambaran diagram.
4.      Desain sistem
Pada aliran kerja ini kegiatan utama yang dilakukan adalah melakukan desain interface game.
5.      Implementasi Sistem
Kegiatan utama pada aliran kerja ini mengimplementasikan semua desain yang sudah ditentukan dengan bahasa pemrograman yang sudah di pilih.
6.      Testing Sistem
Kegiatan utama pada aliran kerja ini adalah melakukan test kepada semua modul atau komponen yang sudah diimplementasi. Serta menganalisa hasil yang telah dicapai apakah sudah sesuai dengan tujuan.

7.      Daftar Pustaka
1.      James Steele – Nelson To, The Android Developer’s Cookbook Building Applications with the Android SDK(Pearson Education, 2011).
2.      Mulyadi.2011. Android App Inventor: Membuat Aplikasi Android tanpa Kode Program. Yogyakarta: Multimedia Center.
3.      Green,Robert, Zechner, Mario. Begining Android Games : An Android in Every Home, (New York, NY 10013, Apress,2012).
4.      Android SDK Developer Guide, (http://developer.android.com/guide/index.html)
5.      Veness, Chris., Calculate Distance and Bearing Between Two Latitude/Longitude Using Haversine Formula, (http://www.movabletype.co.uk/scripts/latlong.html)

Kamis, 24 April 2014

Profil Joko Widodo (Jokowi)




Nama Lengkap : Joko Widodo
Panggilan : Jokowi
Agama : Islam
Tempat Lahir : Surakarta, Jawa Tengah
Tanggal Lahir : Rabu, 21 Juni 1961
Zodiac : Gemini
Hobby : Membaca, Traveling
Pasangan : Iriana Joko Widodo
Anak : Kaesang Pangarep, Kahiyang Ayu, Gibran Rakabuming Raka


Partai Politik : PDI Perjuangan

Joko Widodo atau yang biasa di panggil Jokowi lahir dari pasangan bapak Noto Mihardjo dan Bapak Sujiatmi. Banyak orang yang tidak percaya akan kemampuannya dalam memimpin kota solo karena sebelum menjadi walikota pekerjaan beliau adalah pengusaha mebel. Namun jokowi dapat  membuktikan bahwa dirinya bisa menjadi pemimpin. Pendekatan pada masalah kecil terhadap masyarakat hal inilah yang membuat orang kagum akan sosok jokowi. Beliau berhasil membangun kota solo bahkan mengembangkan dari penataan yang kurang baik hingga mengalami perubahan seperti berada di luar negeri. Jokowi menjadi walikota Kota Surakarta (Solo) untuk 2 kali masa bakti 2005-2015. Wakil walikotanya adalah F.X. Hadi Rudyatmo.
Jokowi mencalonkan diri di Pemilihan Gubernur DKI Jakarta pada tahun 2012 bersama dengan Basuki Tjahaja Purnama sebagai wakilnya. Setelah melalui pemilihan 2 putaran pasangan Jokowi-Basuki berhasil menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta mulai dari 15 Oktober 2012.
Jokowi sebagai Gubernur DKI Jakarta berhasil mendapatkan dukungan dari masyarakat yang bernama “Relawan Jokowi” dimana kelompok masyarakat tersebut mendukung Jokowi untuk mencalonkan diri menjadi Presiden RI pada pemilu 2014.
Pendidikan
  • SMP Negeri 1 Surakarta
  • SMA Negeri 6 Surakarta
  • S-1 Kehutanan Universitas Gajah Mada
Karir & Organisasi
  • Pengusaha Meubel
  • 2005-2012 Walikota Surakarta
  • 2012-2017 Gubernur DKI Jakarta